Minggu, 03 Juni 2012

pengalaman organisasi

seperti yang sudah saya jelaskan pada tulisan saya kemarin, organisasi itu adalah sekumpulan orang orang yang bekerja sama untuk mencapai tujuan. banyak manfaat yang bisa kita dapat ketika mengikuti suatu organisasi yaitu mendapat banyak teman, dapat mengetahui sifat dan karakter setiap orang, bisa lebih menghargai perbedaan pendapat, lebih bertanggung jawab dalam menjalankan segala sesuatunya, tau caranya berkomunikasi dengan baik, dsb.
banyak sekali berbagai jenis organisasi yang dapat kita ikuti mulai dari yang sifatnya formal sampai dengan yang sifatnya non formal. yang sifatnya formal itu maksudnya organisasi yang dibentuk secara resmi yang didalamnya terdapat aturan-aturan secara khusus, contohnya seperti organisasi mahasiswa, organisasi anggota DPR, dll. sedangkan yang nonformal itu contohnya seperti  kerja kelompok didalam kelas, dll.
dalam berorganisasi pasti tidak ada yang berjalan mulus sehingga mengalami terjadinya perdebatan diantara satu anggota dengan anggota lain inilah yang sering disebut dengan konflik organisasi.
Salah satu yang melatarbelakangi konflik tersebut terjadi yaitu perbedaan satu anggota dengan yang lainnya. hal ini bisa terjadi karena setiap anggota tidak ada yang mau mengalah dan tetap berpegang pada pendiriannya. mungkin anda bertanya "loh,bukannya bagus ya klo tetap berpegang pada pendiriannya?". ya memang bagus jika kita tetap berpegang pada pendirian, tetapi perlu diingat didalam berorganisasi itu bukan hanya satu pikiran individu saja tetapi beberapa pikiran pendapat dari setiap individu yang ada didalamnya. jadi untuk menyisiatinya masing-masing anggota harus saling menghargai pendapat satu dengan yang lainnya dan mencari jalan tengahnya, supaya setiap anggota puas dengan hasil yang didapat.
(4/6/012; pkl. 11.30)


Lira Elvani
14110044
2KA17

Tidak ada komentar:

Posting Komentar